ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Topik : 

Sukses Sumbang Medali Perak Sea Games 2025, Atlet Asal TTU Diterima Jadi karyawan Bank NTT

Avatar photo
Reporter : FATUREditor: ADMIN
  • Bagikan

KEFAMENANU,flobamorata.com- Quisepina Olin, atlet Tim Futsal Putri Indonesia yang berhasil meraih medali Perak pada ajang sea Games 2025 di Thailand mendapatkan apresiasi dari Pihak Bank NTT. Diangkat menjadi karyawan Bank NTT merupakan bonus atas capaian prestasi Quisepina Olin.

Bupati TTU, Yoseph Falentinus Delasalle Kebo, menyerahkan bonus dan penghargaan secara langsung kepada Quisepina Olin di kantor Bupati TTU, Selasa 23 Desember 2025.

Scroll kebawah untuk lihat konten
ads
Ingin Punya Website? Klik Disini!!!

Selain diangkat menjadi karyawan Bank NTT Quisepina Olin juga menerima bonus lain yakni satu unit rumah dan uang pembinaan sebesar Rp20 juta.

Baca Juga :  Lima Pegawai Berprestasi Bank NTT Terima Penghargaan

Bupati TTU mengungkapkan, pemberian bonus ini merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten TTU dalam mendukung pengembangan olahraga sekaligus meningkatkan kesejahteraan atlet daerah.

“Prestasi lahir dari disiplin, kerja keras, dan pengorbanan panjang. Oleh karena itu, pemerintah daerah wajib hadir memberikan penghargaan yang layak serta memastikan atlet berprestasi memiliki masa depan yang lebih terjamin,” ujarnya.

  • Bagikan