ads

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Ketika Seymour Hersh Menguak Aib Perang Vietnam

Avatar photo
  • Bagikan

Jumlah yang pasti dari orang-orang yang terbunuh berbeda-beda dari sumber yang satu ke sumber lainnya; yang paling sering disebut adalah 347 dan 504 korban. Sebuah peringatan di tempat pembantaian itu mencantumkan 504 nama, dengan usia yang merentang dari 82 tahun yang paling tua hingga 1 tahun yang paling muda.

Investigasi dari Hersh yang mengekspos pembantaian My Lai, memenangkannya Hadiah Pulitzer pada tahun 1970.

ads

Rakyat AS terkaget-kaget ketika membaca tulisan dari Hersh. Para tentara kebanggaan mereka tak ayal hanyalah pembunuh berdarah dingin. Publik akhirnya mulai mempertanyakan apa makna dan kegunaan dari Perang Vietnam, jika itu akhirnya hanyalah ajang pembantaian semata. Gerakan protes untuk mendesak mundur pasukan-pasukan Amerika makin marak.

Baca Juga :  Kabupaten Malaka Tampil Memukau Dalam Ajang ICPNM 2023

Saat tragedi pembantaian itu ada tiga tentara Amerika Serikat berupaya mati-matian menghentikan rekan mereka yang membabi buta membunuh para korban hingga terluka karena berkelahi dengan teman sendiri. Ketiga orang itu adalah pilot helikopter Hugh Thompson, awak helikopter Glenn Andreotta dan Lawrence Colburn yang melindungi Thompson dalam aksi penyelamatan ini.

Foto: Istimewa

“Mereka dianggap pengkhianat, namun setelah kabar pembantaian My Lai terkuak, Angkatan Darat menganggap mereka pahlawan,” demikian menurut LIFE.

Fotografer tentara, Ron Haeberle, juga punya andil dalam pengungkapan itu. Ia yang berharap memotret pertempuran AS dan Viet Cong justru mengabadikan pembantaian dan penderitaan yang tak bisa diwakili dengan kata-kata.

Baca Juga :  Kaum Muda Di Persimpangan Jalan

Pada 17 Maret 1970, Angkatan Darat A.S. mendakwa 14 perwiranya telah menyembunyikan informasi yang berkaitan dengan insiden ini. Kebanyakan dari dakwaan ini kemudian dibatalkan.

Hanya ada satu orang yang dinyatakan bersalah. Dialah Letnan AD William Calley dinyatakan bersalah pada 1971 telah melakukan pembunuhan terencana dengan memerintahkan penembakan dan mulanya dijatuhi hukuman penjara seumur hidup.

Namun dua hari kemudian, Presiden Richard Nixon memerintahkan ia dibebaskan dari penjara. Calley menjalani tahanan rumah selama tiga setengah tahun di markasnya di Fort Benning, Georgia, dan kemudian diperintahkan bebas oleh seorang hakim federal.

Baca Juga :  Permaper Minta Tunjangan DPRD Malaka Dipotong Untuk Tangani Civid-19

Calley mengklaim bahwa ia cuma mengikuti perintah dari kaptennya, Ernest Medina; Medina menyangkal bahwa ia telah memberikan perintah itu, dan dibebaskan dalam peradilan yang terpisah. Kebanyakan dari para perwira yang terlibat dalam insiden My Lai ini tidak mendaftar lagi di angkatan bersenjata. Dari ke-26 orang yang mula-mula dikenai dakwaan, Letnan Calley adalah satu-satunya yang dinyatakan terbukti bersalah.

Dikutip dari situ ceknricek.com

Link : https://ceknricek.com/a/sejarah-hari-ini-ketika-seymour-hersh-menguak-aib-perang-vietnam/12089

 

 

  • Bagikan